About Us
CHUNG SERVICE berdiri sejak tahun 1976 dan bergerak di bidang jasa perbaikan/service mobil dan pengecatan ulang dengan menggunakan sistem Oven. Kami menerima segala perbaikan untuk semua jenis kendaraan (terutama roda empat), meliputi service berkala, masalah di engine, dan transmisi matic dari rekanan asuransi maupun non asuransi dengan penggunaan suku cadang asli dari berbagai jenis kendaraan. Saat ini, kami merupakan perwakilan di Indonesia untuk Worldwide Automatic Transmission Co. Ltd, salah satu perusahaan terkemuka di China yang bergerak khusus dalam bidang perbaikan transmisi ZF, Jatco, Aisin, dll.
Sejarah Perusahaan
CHUNG SERVICE didirikan tahun 1976 oleh Bpk. Hendry Tjeong, dimana pada saat itu hanya melayani general service dari berbagai jenis/merk mobil. Seiring berjalannya waktu, bengkel CHUNG SERVICE memperluas area usahanya serta mengembangkan usahanya di body repair dengan kualitas cat oven bergaransi satu tahun.
Pada Mei 2002, bengkel CHUNG SERVICE telah menjadi salah satu bengkel Authorized KIA Mobil Indonesia yang melayani part, service dan body repair. Disusul pada tahun 2005, CHUNG SERVICE menjadi salah satu bengkel authorized PT. TC Subaru untuk Jakarta Barat.
Tahun 2007, CHUNG SERVICE dinyatakan lulus sebagai salah satu bengkel Uji Emisi bersertifikat dari departemen Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLHD). Tahun 2008, CHUNG SERVICE mengembangkan ruang lingkup perbaikan untuk segala macam jenis Transmisi Automatic, dan memakai sistem Merimen sebagai media pengajuan claim kepada beberapa Asuransi.
Tahun 2013, khusus bagian pelayanan service kendaraan dipindah ke Jalan KH.Moh Mansyur No 39, dan menerima berbagai jenis merk kendaraan. Setiap bulannya, CHUNG SERVICE mengadakan paket-paket promo yang berbeda.
Peralatan yang Digunakan
Ditangani oleh tim lapangan yang terdiri dari Teknisi Mesin (dipimpin langsung oleh Bpk. Hendry. T), Body Repair, Paint (pengecatan), Administrasi kantor, dan Sprayman, CHUNG SERVICE selalu berusaha memberikan yang terbaik dalam mengatasi permasalahan kendaraan Anda. Dan beberapa peralatan yang digunakan meliputi:
Spray Booth,
Body repair system/frame untuk mobil-mobil yang terkena benturan keras,
Mig Welding dan equipment lainnya untuk membuat mobil ex claim kembali seperti semula dan bergaransi,
Lift Equipment untuk service,
Service Transmisi Automatic,
Penggantian oli transmisi dengan menggunakan ATF Changer,
Co Tester yang sudah lulus uji dari PT. Sucofindo,
Bermacam-macam diagnosa scanner dan testing
Oven,
Pulling,
Universal measuring,
Peralatan las dan peralatan standard kerja lainnya
Cat yang Digunakan
Spies Hecker, Glassorit, Sikkens, Mipa.